Awal kisahnya bermula dari pertemuan kembali sang tokoh utama, Yoshioka Futaba, dengan cinta pertamanya saat kelas 1 SMP, Tanaka Kou atau yang kini berganti nama menjadi Mabuchi Kou, setelah 3 tahun mereka tak bertemu. Tak disangka, pertemuan ini menjadi sebuah kejutan bagi keduanya.
Bagaimana tidak? Sebelum berpisah, mereka
berdua pernah berjanji untuk bertemu di festival musim panas, namun Kou
tidak pernah memenuhi janjinya tersebut. Yoshioka sendiri merasa ragu
apakah ini karena ucapannya terhadap seorang cowok di sekolahnya bahwa
ia sangat membenci cowok. Pasalnya, pada saat yang sama, Kou mendengar
ucapan Yoshioka dan menatapnya dengan dingin. Sejak kejadian tersebut,
keduanya pun tak lagi dekat.
Dibawah ini trailer Ao Haru Ride

